Monitoring & Evaluasi Upaya Peningkatan Mutu Pelayanan Publik Kantor Imigrasi kelas III Bekasi

web

Bekasi – (16/03/2015) Pada hari Senin 16 Maret 2015, Kantor Imigrasi Kelas III Bekasi mengadakan rapat monitoring dan evaluasi peningkatan mutu pelayanan publik di Aula Lantai 2 Kantor Imigrasi Kelas III Bekasi. Kegiatan tersebut dihadiri oleh Deputi Bidang Pelayanan Publik Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Republik Indonesia beserta asisten, Sekretaris Direktorat Jenderal Imigrasi, Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Jawa Barat dan Kepala Divisi Keimigrasian Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Jawa Barat.

Dalam kesempatan ini Deputi Bidang Pelayanan Publik KemenPANRB memonitoring layout, fasilitas umum dan pelayanan publik yang berada di Kantor Imigrasi Kelas III Bekasi didampingi Bapak Asep Kurnia (Sesditjenim), Bapak Danan Purnomo (Kakanwil Kemenkumham Jabar). Bapak Yudanus Dekiwanto (Kadivim Kemenkumham Jabar), Bapak Is Edy Ekoputranto (Kakanim Bekasi) beserta para pejabat struktural. Setelah memonitoring sarana dan prasarana pelayanan publik di Kantor Imigrasi Kelas III Bekasi, dilanjutkan dengan rapat evaluasi yang menghasilkan masukan-masukan positif mengenai peningkatan mutu pelayanan publik pada Kantor Imigrasi Kelas III Bekasi.

web2

Didalam rapat yang dibuka oleh Bapak Danan Purnomo Kepala Kantor Wilayah Kementerian, beliau menyampaikan mengenai kondisi Kantor Imigrasi Kelas III Bekasi yang cukup krodit sehingga Kepala Kantor Imigrasi Kelas III Bekasi perlu melakukan kenaikan status dan pengadaan lahan untuk gedung Kantor Imigrasi Kelas III Bekasi agar pelayanan publik dapat dilaksanakan lebih baik. Selanjutnya Bapak Danan Purnomo menyampaikan pada saatnya memohon arahan dan bimbingan Deputi Bidang Pelayanan Publik KemenPANRB beserta Asisten agar dapat memberikan arahan bagaimana melaksanakan pelayanan public yang baik dan sesuai dengan peraturan yang berlaku.

Setelah kegiatan dibuka, Kepala Kantor Imigrasi Kelas III Bekasi, Bapak Is Edy Ekoputranto memaparkan capaian kinerja untuk meningkatkan mutu pelayanan publik, diantaranya adalah mengenai perkembangan renovasi Kantor Imigrasi Kelas III Bekasi, Rencana penyediaan tanah guna merelokasi Kantor Imigrasi Kelas III Bekasi, dan pengusulan peningkatan Kelas Kantor Imigrasi Kelas III Bekasi menjadi Kantor Imigrasi Kelas II. Beliau menampilkan before and after Gedung Kantor Imigrasi Kelas III Bekasi yang terlihat peningkatan yang sangat signifikan, Bapak Kepala Kantor Imigrasi Kelas III Bekasi menyampaikan masalah – masalah yang menyebabkan beliau merencakan penyediaan tanah guna merelokasi Kantor Imigrasi Kelas III Bekasi.

Selanjutnya, Deputi Bidang Pelayanan Publik KemenPANRB memberikan sambutan dan arahannya mengenai peningkatan mutu pelayanan public pada Kantor Imigrasi Kelas III Bekasi. Beliau mengapresiasi inisiatif Kantor Imigrasi Kelas III Bekasi yang memohon pendampingan peningkatan pelayanan publik di Kantor Imigrasi Kelas III Bekasi kepada Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi.

Setelah Deputi Bidang Pelayanan KemenPANRB memberikan arahannya, dilanjutkan dengan sambutan dari Sekretaris Direktorat Jenderal Imigrasi, Bapak Asep Kurnia beliau menjelaskan kembali masalah – masalah krusial yang berada di Kantor Imigrasi Kelas III Bekasi berikut dengan rencana-rencana yang akan menjadi solusi dari permasalahan tersebut.
Kegiatan diakhiri dengan foto bersama pada pukul 11.00 WIB.(RR)

web3

Previous Post
Pengumuman Visa Online
Next Post
Sosialisasi Penerbitan Paspor Bagi Calon Jemaah Haji 1436H/2015M

Related Posts

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *