Pemaparan Penilaian Mandiri Pelaksanaan Reformasi Birokrasi (PMPRB) Tahun 2019 oleh Inspektorat Jenderal

Dalam rangka penguatan nilai-nilai dalam Penilaian Mandiri Pelaksanaan Reformasi Birokrasi (PMPRB) Tahun 2019, Inspektoran Jenderal Kementerian Hukum dan HAM yang diwakili oleh Inspektur Wilayah II Tholib berkesempatan untuk berkunjung ke Kantor Imigrasi Kelas II Non TPI Bekasi, Rabu (28/08). Dalam kunjungannya, Tholib memaparkan secara menyeluruh terkait PMPRB Tahun 2019, serta target Kementerian Hukum dan HAM dalam PMPRB Tahun 2019. Dalam paparannya, disampaikan juga rencana pengusulan Kantor Imigrasi Kelas II Non TPI Bekasi Unit Pelaksana Teknis (UPT) berbasis PMPRB Tahun 2019 kepada pihak Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi.

 

Selain pemaparan materi terkait PMPRB Tahun 2019, Tholib juga memantau secara langsung pelayanan keimigrasian yang tengah berlangsung di baik itu di bagian pelayanan paspor maupun di bagian izin tinggal. Diharapkan setelah penyampaian materi terkait PMPRB Tahun 2019, Kantor Imigrasi Kelas II Non TPI Bekasi siap untuk diajukan sebagai UPT berbasis PMPRB Tahun 2019.

Previous Post
Kunjungan Kantor Imigrasi Bekasi ke Kodim 0507/Bekasi
Next Post
Coffee Morning Dalam Rangka Penguatan Nilai-Nilai Penilaian Mandiri Pelaksanaan Reformasi Birokrasi (PMPRB) Tahun 2019

Related Posts